Sertifikasi standar mutu yang paling banyak digunakan oleh perusahaan penyedia produk, maupun penyedia layanan jasa yaitu Sertifikat ISO 9001: 2015. Sertifikat ISO 9001: 2015 ini, merupakan standar internasional yang berkaitan dengan manajemen kualitas dan mutu.
Kegiatan pemutakhiran kembali atau Resertifikasi ISO SMK Negeri 1 Surabaya bersama dengan lembaga Konsultan Global ISO Certification yang diwakili oleh Ibu Flora, Para Wakil Kepala Sekolah, Kepala Kompetensi, dan Tim ISO SMKN 1 berjalan dengan lancar pada hari Selasa, 21 Mei 2024. Dalam kegiatan tersebut, Kepala SMK N 1 Surabaya Bapak Dr. Drs. Anton Sujarwo M.Pd. menyampaikan bahwa, “Salah satu manfaat ISO 9001: 2015 dalam organisasi sertifikat ISO yaitu membantu SMKN 1 untuk menjadi sekolah berkomitmen dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan, serta pemangku kepentingan (stake holder) melalui peningkatan mutu dan perbaikan berkelanjutan.”
Dengan ISO, kita akan tahu segala celah kekurangan dan sisi kelebihan pada bagian manajemen yang dapat diperbaiki maupun dikembangkan.