www.smkn1-sby.sch.id. Surabaya - Projek P5 Tema Kebekerjaan untuk Fase E Tahun Ajaran 2024/2025 di SMKN 1 Surabaya diselenggarakan 6 – 16 Mei 2025 dengan mengangkat topik “ Mengenal Jenis Pekerjaan dan Mempersiapkan diri dalam Menggapai Masa Depan, bagi peserta didik kelas 10 SMK Negeri 1 Surabaya. Melalui projek ini diharapkan peserta didik dapat menggali dan mengembangkan potensinya agar mampu memahami ruang lingkup dan karakteristik pekerjaan sesuai dengan program keahliannya.
Workshop P5 dengan tema kebekerjaan menghadirkan narasumber Bibiet Andriyanto JR, S.Pd.T dan Fauzanul Abidin, S.T. dari Balai Latihan Kerja Jawa Timur menyatakan bahwa materi ini memiliki berbagai manfaat bagi para siswa khususnya kelas sepuluh berlangsung di Aula SMKN 1 Surabaya, Rabu, 7 Mei 2025.
Dalam pemaparannya para narasumber menyampaikan beberapa manfaat utama diadakannya workshop dengan tema Kebekerjaan diantaranya, mengembangkan wawasan dan pengalaman peserta didik dalam melakukan pekerjaan yang sesuai dengan keahlian yang dimiliki.

“Tentunya peserta didik akan memperoleh keterampilan dan pengalaman kerja praktis sehingga secara langsung dapat memecahkan permasalahan yang ada dalam kegiatan di bidangnya,” terang Bibiet Andriyanto JR, S.Pd.T. mengawali pemarannya.
Lebih lanjut ia mengtakan, Peserta didik akan dapat melakukan dan membandingkan penerapan teori yang diterima di jenjang akademik dengan praktek yang dilakukan di lapangan. Selain itu juga dapat meningkatkan pemahaman peserta didik mengenai hubungan antara teori dan penerapannya sehingga dapat memberikan bekal untuk terjun ke masyarakat.
“Tidak itu saja tujuan dan manfaat dari magang ini juga dapat meningkatkan hubungan kerja sama yang baik antara sekolah dan Perusahaan,”tambahnya.
Sementara Fauzanul Abidin, S.T. memaparkan dengan adanya magang kerja, diharapkan Dimensi Kompetensi dapat lebih berkembang seperti halnya, kemampuan untuk melaksanakan tugas demi tugas dengan baik dan benar (Task Skill) serta kemampuan untuk mengelola beberapa tugas yang berbeda dalam pekerjaan (Task Management Skill).

“Selain itu kalian akan lebih peka terhadap situasi dimana kemampuan untuk tanggap terhadap adanya kelainan dan kerusakan pada rutinitas kerja (Contingency Management Skills),"terangnya.
Lebih jauh ia menyampaikan dengan sendirinya Job Role / Environment Skills atau Kemampuan menghadapi tanggung jawab dan harapan dari lingkungan kerja dengan sendirinya akan hadir.
“Praktek kerja ini juga mengasah diri kalian untuk dapat mentransfer skill dengan kata lain Kemampuan mentransfer kompetensi yang dimiliki dalam setiap situasi yang berbeda (situasi yang baru/ tempat kerja yang baru) akan terpupuk dengan baik,” pungkasnya. (badar)